Site icon Omni Bali

Kebun Raya Bedugul Botanical Garden Terluas Di Bali

Kebun Raya Bedugul

Omni Bali – Berbicara tentang Bali maka pikiran kita langsung tertuju pada objek wisata yang sangat banyak dan tidak pernah ada yang gagal. Di Bali sendiri ada beberapa objek wisata yang sangat terkenal baik oleh warga lokal maupun dari berbagai negara.

Salah satu objek wisata Bali yang memiliki rating tinggi dan paling banyak dikunjungi adalah kebun raya Bedugul. Disini kami akan memberikan informasi penting terkait hal yang terdapat pada Kebun Raya yang ada di daerah Bedugul ini.

Beberapa Hal Penting Terkait Kebun Raya Bedugul Bali

Salah satu tempat wisata di Bedugul yang wajib kita kunjungi adalah kebun rayanya. Lokasi yang berada di daerah Bedugul ini menyebabkan kebun raya itu terkenal dengan sebutan kebun raya Bedugul.

Kebun raya ini merupakan kebun raya yang paling besar yang ada di bali, dimana di dalamnya terdapat beberapa koleksi tanaman dari berbagai daerah, wilayah dan juga negara. Adapun hal-hal yang wajib kita ketahui sebelum kita berkunjung ke kebun raya tersebut, diantaranya adalah sebagai berikut;

Terdiri dari beberapa spot foto yang menarik

Sebelum kita mengunjungi kebun raya maka hal yang semestinya kita ketahui ialah di kebun raya tersebut terdiri dari berbagai macam spot foto, sehingga kita tidak boleh melewatkannya Ketika berkunjung. Adapun spot foto tersebut diantaranya seperti Candi Bentar, Roses Garden, Lake Beratan, Usada Café, dan Ramayana Boulevard.

Harga tiket masuk

Hal penting yang wajib kita ketahui juga sebelum berkunjung ke kebun raya Bedugul adalah mengetahui harga tiket masuk yang paling update. Hal ini tentunya berguna untuk kita mempertimbangkan budget yang akan dikeluarkan sehingga Ketika berkunjung kita tidak akan merasa was-was. Adapun untuk tiket masuknya dari hari Senin sampai Jumat sebesar Rp.20.000, sedangkan untuk hari Sabtu sampai minggu tarifnya sebesar Rp.30.000. tiket tersebut belum dengan tiket parkir kendaraan, dimana antara roda dua dan parkir untuk kendaraan roda 4 memiliki tarif parkir yang berbeda.

Lokasi

Mengetahui lokasi sebelum berkunjung merupakan hal yang cukup penting, dimana dengan kita mengetahui lokasi maka pada saat perjalanan kita akan lebih focus. Adapun untuk lokasi kebun raya sendiri terletak di kecamatan Baturiti, Tabanan, Bali. Jarak yang bisa kita tempuh sekitar 62,6 km atau sekitar 1 jam 15 menit Ketika dari bandara internasional Ngurah Rai.

Beberapa Koleksi Botani Di Kebun Raya Bedugul

Sebagai kebun raya yang memiliki luas paling besar sudah semestinya jika kebun raya Bedugul ini memiliki koleksi tanaman yang lengkap dan beragam. Sebagai pengetahuan tentang sains maka disini akan kami sampaikan beberapa informasi terkait beberapa koleksi yang ada di kebun raya ini, diantaranya adalah sebagai berikut:

 

Anggrek

Salah satu koleksi yang terdapat di kebun raya adalah anggrek. Tanaman anggrek ini ditempatkan pada sebuah taman yang memiliki luas 0,5 hektar, sehingga tidak perlu diragukan lagi jika disini banyak sekali jenis dan macam dari tanaman bunga anggrek.

Tumbuhan paku

Koleksi lainnya yang terdapat pada kebun raya Bedugul selain anggrek adalah tumbuhan paku. Tumbuhan paku ini ditempatkan pada sebuah taman yang luasnya mencapai 2 hektar, taman ini disebut dengan taman Cyathea. Nama Cyathea sendiri merupakan nama yang diambil dari nama latin tumbuhan paku yang mana pada taman ini didominasi oleh tumbuhan paku. Disini terdapat lebih dari 80 jenis tumbuhan paku yang berasal dari berbagai daerah dan juga negara.

Begonia

Begonia merupakan salah satu koleksi yang juga terdapat pada kebun raya ini. Seperti yang kita ketahui tanaman begonia ini memiliki bentuk serta warna daun dan bunga yang sangat indah, sehingga siapa saja yang melihatnya akan merasa terkesima dan terkagum-kagum. Jumlah dari jenis tanaman begonia yang terdapat di wisata ini sebanyak 213 jenis dari 1700 jenis tanaman begonia yang ada di dunia.

Tanaman khusus untuk upacara agama Hindu

Selain tanaman hias, di kebun raya ini juga tidak ketinggalan sebuah tanaman yang biasanya digunakan untuk upacara bagi agama Hindu, yang mana Sebagian besar agama masyarakat Bali adalah agama Hindu. Adapun beberapa tanaman yang biasanya digunakan untuk acara keagamaan diantara adalah pohon dadap, pohon sirih, pohon pisang dan juga paku sayur.

Tips Berkunjung Ke Kebun Raya Bedugul Yang Menyenangkan

Memiliki liburan yang menyenangkan bukanlah hal yang mudah, biasanya banyak kendala dan juga beberapa hal yang membuat hati kita kurang senang, terlebih lagi jika kita mempersiapkan segala hal yang menunjang liburan. Oleh karena itu, kita memerlukan sebuah tips ke kebun raya Bedugul agar menyenangkan sesuai dengan pengalaman yang sudah pernah dilakukan. Adapun tipsnya diantaranya adalah sebagai berikut;

Memilih waktu yang tepat

Pemilihan waktu Ketika berpiknik merupakan suatu tip penting agar kita bisa menikmati liburan kita dengan Bahagia. Waktu yang disarankan Ketika hendak mengunjungi kebun raya ini biasanya di waktu pagi hari. Dimana waktu ini sangat tepat untuk dapat menikmati keindahan yang ada disana.

Memilih cuaca yang cerah

Selain pemilihan waktu yang tepat, tips lainnya ialah memilih cuaca yang tepat juga. Dimana cuaca yang tepat untuk dapat mengunjungi objek wisata ini adalah cuaca yang cerah. Dengan begitu kita dapat dengan mudah menikmati liburan Bersama dengan keluarga dengan senang dan berkualitas. Tidak ada salahnya juga membawa payung kok saat berliburan ke tempat ini, karena tempat ini sangat sering hujan mendadak.

Membawa kamera

Menurut traveler yang sudah berpengalaman mengunjungi kebun raya ini, tips yang cukup penting Ketika berkunjung ke wisata ini ialah membawa seperangkat kamera. Dimana kamera ini nantinya dapat mengabadikan dan memotret keindahan yang disajikan oleh kebun raya ini.

Kondisi badan sehat

Tips berkunjung lainnya yang tidak kalah penting ialah berkunjung pada saat kondisi badan sehat dan fit, mengingat suhu ditempat ini lumayan sejuk mengarah ke dingin. Belum lagi untuk menelusuri tempat ini secara keseluruhan akan menghabiskan banyak tenaga. Hal ini tentunya akan sangat berdampak pada aktivitas liburan kita. Jangan sampai kita tidak bisa menikmati liburan dikarenakan kondisi badan kita yang kurang fit.

Selalu berhati-hati

Hal yang paling mendasar ketika hendak bepergian atau berlibur yang harus kita perhatikan ialah berhati-hati. Dimanapun dan kapan pun kita harus berhati-hati dalam bertindak, hal ini tentunya demi keamanan Bersama. Tidak melakukan hal yang dapat mengancam keamanan kita. Selalu waspada dan berjaga-jaga jika sesuatu hal terjadi, seperti halnya menyiapkan beberapa obat-obatan yang bisa kita gunakan untuk meredakan sakit yang sewaktu-waktu muncul.

Sebenarnya ada satu spot yang jarang diketahui oleh warga non-bali / negara lain. Warga lokal sering menyebutnya dengan Bedugul View Danau. Untuk mencapai tempat ini, kalian bisa berjalan kaki sekitar 10 menit dari gerbang Kebun Raya Bedugul, atau menggunakan kendaraan jika ingin lebih cepat. Untuk mengaksesnya, kalian bisa mengikuti jalan ke utara melewati patung Rahwana, melewati hutan pinus. Kalian juga bisa bertanya ke staff yang bertugas, mereka pasti dengan senang hati mengarahkannya. Jangan takut tersasar, disepanjang jalan nanti kalian akan menemukan papan penunjuk jalan kok. Di spot ini, kalian akan disuguhkan pemandangan danau beratan dari atas yang sangat memanjakan mata. Tempat ini juga cocok digunakan untuk berpiknik bersama keluarga atau teman-teman. Tapi ingat, jangan buang sampah sembarangan ya!

 

Nah, itulah tadi beberapa informasi yang penting dan menarik yang bisa kita berikan terkait dengan beberapa hal menarik mengenai kebun raya Bedugul. Bagi para pembaca yang Budiman diharapkan tidak akan merasa bingung lagi setelah membaca artikel ini.

Untuk dapat merealisasikan liburan impian Bersama keluarga kami juga menyarankan untuk menggunakan jasa tour guide agar dapat menghandle semua kebutuhan dan keinginan kita dalam berlibur. Hubungi kontak yang sudah tersedia untuk menggunakan jasa tour guide kami! Selamat berlibur!

Exit mobile version