Site icon Omni Bali

Tempat Wisata di Bedugul Bali untuk Rekreasi Alam Bersama Keluarga

Tempat Wisata di Bedugul Bali

Omni Bali – Bedugul merupakan salah satu kawasan pariwisata di Bali yang berlokasi di dataran tinggi sehingga dikenal sebagai tempat rekreasi alam. Di Bedugul, terdapat tiga danau yang berdekatan satu sama lain yakni Danau Bratan, Danau Buyan, dan Danau Tamblingan. Selain ketiga danau tersebut, masih ada banyak tempat wisata di Bedugul Bali yang bagus dan ramai wisatawan. Jika penasaran, silakan simak informasinya berikut ini.

Mengenal Seputar Kawasan Pariwisata Bedugul Bali

Apabila kalian hendak berkunjung ke Bedugul, maka alangkah baiknya untuk mengenal seluk beluk kawasan wisata ini sehingga nantinya bisa dengan mudah menentukan tujuan wisata yang tepat. Berikut rincian informasi yang perlu kalian ketahui:

A. Lokasi Kawasan Wisata Bedugul

Bedugul termasuk kawasan wisata yang berada di area pemerintahan Kabupaten Tabanan. Daerah ini terletak di tengah-tengah Pulau Bali dan memiliki ketinggian 1.500 mdpl sehingga udaranya sangat sejuk dan menyegarkan, bahkan di siang terik sekalipun.

Jika kalian berada di Kuta, maka untuk mencapai kawasan Bedugul membutuhkan waktu setidaknya 2 jam perjalanan dengan mobil atau motor. Sementara jika dari Buleleng, maka hanya butuh waktu sekitar 1 jam atau jarak tempuh sekitar 30 km.

B. Daya Tarik Pariwisata di Bedugul

Ada banyak tempat wisata yang menjadi daya tarik dari Bedugul. Namun, dari semua yang ada yakni ada beberapa tempat populer yakni:

Apabila kalian ingin tahu lebih detail tentang masing-masing tempat wisata di atas, maka silakan simak rincian informasinya di bawah.

C. Akomodasi dan Tempat Makan

Walaupun berada di dataran tinggi, namun banyak sekali restoran, cafe, dan warung makan yang berada di sekitar tempat wisata. Terlebih, sebagian besar masyarakat lokal Bedugul adalah muslim sehingga kalian tidak akan kesulitan mendapatkan makanan halal.

Untuk akomodasi atau penginapan, juga banyak tersedia penginapan mulai dari tipe hotel atau hostel yang murah hingga tipe resort dan villa yang mahal. Semuanya tersedia di Bedugul, bila kalian ingin tahu lebih lanjut, silakan bisa membaca artikel sebelumnya yang berjudul “Daftar Hotel di Bedugul Bali”.

D. Transportasi untuk Jalan-Jalan

Apabila kalian berasal dari luar daerah dan tidak membawa alat transportasi sendiri, maka kami sarankan untuk rental sepeda motor ataupun mobil. Biayanya pun tidak terlalu mahal, berikut rinciannya:

1) Rental Sepeda Motor Area Bedugul:

2) Rental Mobil Area Bedugul Bali:

Tempat Wisata di Bedugul Bali yang Menarik untuk Dikunjungi

Ini dia beberapa tempat wisata di Bedugul Bali yang bisa kalian kunjungi saat liburan bersama keluarga:

1. Pura Ulun Danu Beratan

Pura Ulun Danu Bratan merupakan salah satu pura kuno di Bali yang menjadi ikon dari Pulau Bali dan merupakan pura terindah di Bali sehingga menjadi tujuan para wisatawan lokal maupun mancanegara.

Tiap harinya, pasti pura ini selalu ramai akan pengunjung. Hal ini dikarenakan Pura Ulun Danu Bratan memiliki daya tarik utamanya yang berlokasi di tengah Danau Bratan dan sering diselimuti kabut beserta udara yang dingin nan menyejukkan.

Nama Tempat Wisata Pura Ulun Danu Beratan
Alamat Lokasi Jalan Bedugul – Singaraja, Candikuning, Baturiti, Tabanan, Bali, Indonesia
Harga Tiket Masuk Rp 30.000 / orang, parkir motor Rp 2.000
Jam Operasional 08.00 – 18.00 WITA
Waktu Terbaik Berkunjung 09.00 – 11.00 WITA
Peta Lokasi Google Maps Pura Ulun Danu Bratan

2. Danau Beratan

Danau Bratan atau biasa ditulis sebagai Danau Beratan merupakan danau yang menjadi pijakan dari Pura Ulun Danu Bratan dan menjadi salah satu danau terbesar di Bedugul jika dibandingkan dengan dua danau lainnya.

Jadi, apabila kalian habis melihat keindahan Pura Ulun Danu, maka langsung saja berkeliling ke sisi danau. Kalian juga bisa mencoba beberapa wahana yang ada seperti keliling danau menggunakan kapal nelayan, mancing di pinggir danau, ataupun sekedar bersantai di tepi danau.

Jenis Keterangan
Nama Tempat Wisata Danau Beratan
Alamat Lokasi Jalan Bedugul – Singaraja, Candikuning, Baturiti, Tabanan, Bali, Indonesia, Tabanan, Bali, Indonesia
Harga Tiket Masuk Rp 20.000 (domestik), Rp 30.000 (asing)
Jam Operasional Setiap hari, pukul 06.00 – 18.00 WITA
Waktu Terbaik Berkunjung 08.00 – 13.00 WITA
Peta Lokasi Google Maps Danau Beratan

3. Danau Buyan & Danau Tamblingan

Suasana berkabut di Danau Tamblingan. Photo: Arya Krisdyantara

Danau Buyan dan Danau Tamblingan merupakan danau yang bersebelahan sehingga sering disebut dengan danau kembar. Jadi, kalian bisa mengunjungi kedua danau ini secara bergiliran dalam satu waktu yang bersamaan.

Sebenarnya, hanya dari JL Raya Pancasari kalian sudah bisa menikmati indahnya kedua danau ini. Namun jika ingin melihat lebih jelas, maka bisa langsung mengunjunginya. Di danau ini kalian dapat mencoba melakukan beberapa petualangan seperti trekking, bersepeda, dan camping.

   
Nama Tempat Wisata Danau Buyan dan Danau Tamblingan
Alamat Lokasi Pancasari, Sukasada, Kabupaten Buleleng, Bali, Indonesia
Harga Tiket Masuk Rp -,
Jam Operasional Setiap hari, pukul 06.00 – 18.00 WITA
Waktu Terbaik Berkunjung 06.00 – 18.00 WITA
Peta Lokasi Google Maps Danau Buyan & Danau Tamblingan

4. Kebun Raya Bedugul

Kebun Raya Bali sering disebut juga sebagai Kebun Raya Eka Karya Tabanan dan Kebun Raya Bedugul. Kebun ini merupakan salah satu taman lindung terluas di Bali yang memiliki luas 157.5 hektar.

Lokasinya yang berada di ketinggian 1.240 mdpl, tentu membuat suasana di kebun raya ini begitu sejuk. Di siang hari, suhunya tidak lebih dari 21 derajat, dan di malam hari sekitar 12 derajat. Karena itulah tempat ini sangat cocok untuk camping dan gathering.

Jenis Keterangan
Nama Tempat Wisata Kebun Raya Bali
Alamat Lokasi Jl. Kebun Raya, Candikuning, Baturiti, Tabanan, Bali, Indonesia
Harga Tiket Masuk Rp 20.000 (weekday) Rp 30.000 (weekend)
Jam Operasional Setiap hari, pukul 08.00 – 16.00 WITA
Waktu Terbaik Berkunjung 09.00 – 14.00 WITA
Peta Lokasi Google Maps Kebun Raya Bali  

5. Pasar Tradisional Candi Kuning

Setelah mengunjungi beberapa tempat wisata di Bedugul Bali di atas, kalian bisa berkunjung ke salah satu pasar yang begitu terkenal yakni Pasar Tradisional Candi Kuning.

Di pasar ini, kalian bisa membeli oleh-oleh khas Bali mulai dari pakaian, souvenir, kain tenun, topi anyaman, kerajinan tangan rajutan, sayur-sayuran, makanan ringan, dan yang paling banyak ialah buah-buahan segar yang didatangkan langsung dari para petani setempat.

Jenis Keterangan
Nama Tempat Wisata Pasar Tradisional Candi Kuning
Alamat Lokasi Candikuning, Baturiti, Tabanan, Bali, Indonesia, Tabanan, Bali, Indonesia
Harga Tiket Masuk Gratis
Jam Operasional Setiap hari, pukul 06.00 – 18.00 WITA
Waktu Terbaik Berkunjung Sepanjang hari
Peta Lokasi Google Maps Pasar Tradisional Candi Kuning

Itu dia rincian tempat wisata di Bedugul Bali yang dapat kalian kunjungi bersama-sama dengan anggota keluarga. Semoga bermanfaat!

Exit mobile version